Sepuluh Legacy Utama Paus Fransiskus untuk Umat Katolik dan Umat Manusia

Ketika lonceng Basilika Santo Petrus berdentang mengiringi wafatnya Paus Fransiskus, dunia tak hanya kehilangan seorang pemimpin rohani tetapi juga seorang " Nabi " zaman modern. Paus ke-266 ini menjadi penanda zaman sebuah suara kenabian yang lembut namun menggugah yang mengundang Gereja dan dunia untuk kembali ke inti Injil, belas kasih, kerendahan hati, dan keadilan. Berikut ini adalah 10 warisan abadi dari kepemimpinan Paus Fransiskus yang akan dikenang lintas generasi, antara lain : 1. Paus dari ujung dunia sebuah simbol baru harapan. Ketika Jorge Mario Bergoglio dipilih sebagai Paus pertama dari Amerika Latin, dunia menyaksikan sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya. Ia menyapa umat dengan kata-kata sederhana " Frateli e Sorelle Buonasera" yang artinya "saudara-saudari selamat malam". Tidak ada kemewahan, tidak ada formalitas berlebihan. Ia memilih nama Fransiskus merujuk pada Santo Fransiskus dari Asisi sebagai tanda kesederhanaan dan keb...